Bojonegorokab - Sebanyak 486 pejabat di lingkup Pemkab Bojonegoro mengikuti prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan di Pendopo Malowopati Jalan Mas Tumapel No.l Bojonegoro, Senin (4/1/2021). Mereka menempati posisi baru di struktur organisasi Pemkab Bojonegoro. Para pejabat yang diambil sumpahnya meliputi pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator dan pengawas di lingkungan pemerintah Bojonegoro. Karena masih masa pandemi, pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilaksanakan di 12 tempat dan diikuti secara virtual,.

Dari 486 pejabat diantaranya pejabat tinggi pratama/eselon ll sebanyak 7 orang, pejabat administrator/eselon lll sebanyak 93 orang, pejabat pengawas /eselon lV sebanyak 386. Bupati Bojonegoro Anna Muawannah menyampaikan bahwa dalam kondisi masih dalam pandemi bupati mengajak tetap bersemangat dengan meningkatkan koordinasi yang baik agar pencapaian target-terget pembangunan di Bojonegoro mencapai titik yang baik. “Kemarin Bojonegoro telah meresmikan jembatan penghubung antar provinsi dengan waktu yang cepat pelaksanaanya. Semua itu karena hasil komunikasi dan pengawasan yang baik dari berbagai pihak,” tuturnya.

Bupati Anna juga menambahkan bahwa acara ini adalah mutasi dan promosi. Untuk promosi sendiri untuk tahun ini ada penggabungan beberapa dinas. Seperti, Dinas Pertanian sekarang menjadi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Dinas Perdagangan menjadi Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Mikro”. “Dengan adanya perubahan susunan organisasi dan tata kerja (SOTK) dari Kementerian, maka kami selaku pemerintah harus menyelaraskan terhadap kebijakan-kebijakan yang ada di pemerintahan pusat maupun di provinsi,” katanya.

Dengan adanya penggabungan beberapa dinas, Bupati berharap akan membawa semangat baru, khususnya para ASN menjadi birokrasi yang lincah, efesien dan tidak tumpang tindih.(FIF/NN)


By Admin
Dibuat tanggal 05-01-2021
673 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
36 %
Puas
36 %
Cukup Puas
9 %
Tidak Puas
18 %